Berdasarkan Surat Edaran dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah Nomor: 443.2/05895 tangal 14 April 2023, perihal Libur Hari Raya Idul Fitri Tahun 1444 Hijriah pada satuan Pendidikan SMA, SMK, dan SLB di Provinsi Jawa Tengah, dengan ini diberitahukan hal-hal sebagai berikut:
- Libur Hari Raya Idul Fitri Tahun 1444 Hijriah adalah tanggal 19 s.d. 25 April 2023.
- Selama Libur Hari Raya Idul Fitri Tahun 1444 Hijriah dimohon orang tua/wali peserta didik memantau kegiatan di rumah.
- Kegiatan Belajar Mengajar dimulai kembali tanggal 26 April 2023.
Demikian pengumuman ini disampaikan, atas kerja sama yang baik selama ini diucapkan terima kasih.
Kepala Sekolah
Endang Purwanti H, S.Pd, M.Pd
NIP. 19630913 198703 2 009